Pemprov Jateng Rilis Program Kecamatan Berdaya dan Kartu Zilenial
SOLO, KOMPAS.TV – Gubernur Ahmad Luthfi meluncurkan Kecamatan Berdaya dan Kartu Zilenial di Solo, Jawa Tengah.
Ini merupakan program yang bertujuan meningkatkan partisipasi masyarakat terutama di kelompok rentan.
Peluncuran ini dilakukan di Taman Cerdas Soekarno Hatta Jebres, Solo, Jawa Tengah, Rabu pagi. Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi tiba dan meninjau kegiatan yang merupakan representasi dari Kecamatan Berdaya. Anak-anak, perempuan, hingga penyandang disabilitas diberi ruang untuk berkembang. Mereka juga tidak perlu mencari tempat dan mentor karena sudah disediakan oleh pemerintah.
Program ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat, memberikan perlindungan kepada perempuan, anak, dan penyandang disabilitas, serta mendorong kreativitas dari generasi muda dengan segala potensinya. Nantinya akan ada di setiap kabupaten/kota, seperti rumah perlindungan perempuan dan anak, pusat olahraga, serta fasilitas dilengkapi internet gratis untuk menunjang kegiatan.
Sementara untuk Kartu Zilenial, akan memberikan akses untuk generasi muda yang kreatif. Ini memungkinkan mereka untuk mendapatkan informasi hingga berkreasi dalam sebuah kegiatan yang bermanfaat bagi masa depan mereka. Kongkretnya akan menyesuaikan setiap daerah agar bisa memaksimalkan potensi yang ada.
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah ingin agar kelompok rentan pun bisa terlibat dalam pembangunan.
#jawatengah #kartuzilenial #kecamatanberdaya
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/588836/pemprov-jateng-rilis-program-kecamatan-berdaya-dan-kartu-zilenial