Tersangka Pencurian Pipa Besi di Sidoarjo Ditangkap, Satu Masih Buron
KOMPAS.TV – Puluhan kali beraksi, kelompok jaringan pencuri spesialis pipa besi akhirnya berhasil dibekuk oleh polisi.
Ketiga tersangka ini telah melakukan serangkaian pencurian pipa besi dari tempat penyimpanan milik pabrik pengolahan kertas di Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
Dalam menjalankan aksinya, ketiga pelaku menggunakan gergaji tangan untuk memotong pipa besi tersebut selama sekitar 30 menit.
Setelah pipa terpotong, mereka menjualnya dengan harga sekitar 25 ribu hingga 40 ribu rupiah per kilogram.
Satreskrim Polresta Sidoarjo kini masih memburu satu tersangka lainnya yang berhasil kabur saat penangkapan dilakukan.
#sidoarjo #pencuri #pipabesi
Baca Juga Paus Fransiskus Sapa Publik di Minggu Palma 2025, Tunjukkan Pemulihan Usai Melawan Pneumonia di https://www.kompas.tv/internasional/586692/paus-fransiskus-sapa-publik-di-minggu-palma-2025-tunjukkan-pemulihan-usai-melawan-pneumonia
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/586693/tersangka-pencurian-pipa-besi-di-sidoarjo-ditangkap-satu-masih-buron