The 2025 Asia Grassroots Forum, Fasilitasi Investasi di Sektor Akar Rumput
KOMPAS.TV – Pertumbuhan ekonomi akar rumput di Indonesia masih menunjukkan potensi yang kuat, meski dihadapkan dengan berbagai tantangan.
Tahun ini, Asia Grassroots Forum kembali digelar untuk membuka perspektif investor global soal investasi di sektor akar rumput di kawasan ASEAN.
Lebih dari 700 peserta dari 15 negara mengikuti The 2025 Asia Grassroots Forum dengan tema Scaling Impact: Pioneering an Entrepreneurial Society.
Peserta merupakan investor, institusi pemerintah, regulator, swasta, akademisi, hingga komunitas wirausaha ultra mikro.
The 2025 Asia Grassroots Forum berlangsung pada 21 hingga 23 Mei 2025 di Nusa Dua, Bali.
Forum ini digelar oleh perusahaan teknologi penyedia layanan keuangan digital yang sudah 15 tahun melayani segmentasi pelaku usaha akar rumput, yakni Amartha.
Founder dan CEO Amartha, Andi Taufan, mengatakan forum ini berhasil menggaet puluhan institusi berskala global untuk menyalurkan permodalan bagi UMKM serta membangun infrastruktur keuangan digital yang inklusif.
#asiagrassrootsforum2025 #amartha
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/595079/the-2025-asia-grassroots-forum-fasilitasi-investasi-di-sektor-akar-rumput